Satgas TMMD Kodim 0319/Mentawai Terus Bekerja Membantu Masyarakat

NMM. Mentawai – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0319/Mentawai terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Salah satu wujud nyata pengabdian mereka adalah pembangunan fasilitas mandi, cuci, kakus (MCK) milik Bapak Janarko di Dusun Bukit Subur, Desa Bukit Pamewa, yang kini telah mencapai progres 30 persen.

Dansatgas TMMD 123 Kodim 0319/Mentawai Letkol Inf Restu Petrus Simbolon, S.I.P., M.I.P. menyampaikan bahwa pembangunan MCK ini merupakan bagian dari program fisik TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup warga. “Kami berusaha semaksimal mungkin agar pembangunan ini segera rampung sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat,” ujarnya.

Warga sekitar pun menyambut baik program ini, termasuk Bapak Janarko yang merasa sangat terbantu dengan adanya pembangunan MCK di rumahnya. “Saya sangat berterima kasih kepada Satgas TMMD. Dengan adanya MCK ini, tentu akan lebih bersih dan sehat bagi keluarga kami,” katanya dengan penuh rasa syukur.

Hingga saat ini, pengerjaan terus dikebut dengan gotong royong antara TNI dan masyarakat setempat. Dengan cuaca yang mendukung dan semangat kebersamaan yang tinggi, diharapkan pembangunan MCK ini dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat jangka panjang bagi warga Bukit Subur.

Baca juga :  RBP Mentawai Salurkan Bantuan Sambako

TMMD 123 Kodim 0319/Mentawai tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga berperan aktif dalam membangun semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat. Program ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara TNI dan rakyat mampu menciptakan perubahan positif di pelosok negeri. Pungkasnya

Kirim pesan
1
Chat admin!
Scan the code
Nests Media Mentawai
Hallo, ada yang bisa kami bantu?